Jangan Biarkan Perut Begah Mengganggu! Simak Tips Ampuh Mengatasinya

Goapotik
Publish Date • 09/01/2020
Share image facebook goapotikimage twitter goapotikimage whatsapp goapotik
Jangan Biarkan Perut Begah Mengganggu! Simak Tips Ampuh Mengatasinya

Jangan Biarkan Perut Begah Mengganggu! Simak Tips Ampuh Mengatasinya



Perut begah dan kembung bisa dialami oleh siapa saja. Mungkin Sowbat sendiri pernah mengalaminya bukan? Gejala ini biasanya ditandai dengan timbulnya rasa kekenyangan berlebihan, mual, hingga sesak napas. Meski perut kembung dan begah tidak berbahaya dan terkesan sepele, namun bisa saja mengganggu aktivitas sehari-hari. Bahkan, terkadang dapat menurunkan kualitas hidup penderitanya lho. Lalu, apa saja penyebab perut kembung dan begah bisa terjadi? Dan bagaimana sih cara mengatasinya? Nah, simak dulu penjelasan lengkapnya di bawah ini, yuk!


Mengapa Perut Begah atau Kembung Bisa Terjadi?


Perut begah merupakan istilah awam untuk menggambarkan kondisi perut yang terasa penuh, padat, dan sesak akibat terlalu banyak gas atau sisa makanan yang terperangkap dalam perut. Rasa begah juga sering disebut dengan kembung, namun hal ini berbeda dengan sensasi kembung akibat penumpukan cairan, ya. Perut kembung bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Akibat gangguan lambung yang disebut dengan sindrom dispepsia atau disebut juga sebagai maag. Kondisi ini digambarkan dengan rasa tidak nyaman atau nyeri disekitar perut bagian atas yang terasa berulang-ulang.

  2. Adanya pembentukan gas berlebihan dalam usus yang terjadi karena fermentasi makanan tidak sempurna oleh bakteri usus.

  3. Kondisi masuk angin yang disebabkan akibat terlalu banyaknya udara yang terperangkap dalam mulut ketika berbicara, menelan, atau saat makan. Dalam istilah medis lebih dikenal dengan sebutan erophagia.

  4. Kekurangan enzim pencernaan sehingga makanan tidak dapat terpecah menjadi partikel kecil dan nutrisinya kurang terserap oleh tubuh. Selain hal ini, bisa disebabkan karena makanan yang dikonsumsi terlalu banyak sehingga enzim pencernaan tidak mencukupi untuk memproses makanan. Pada kondisi ini, kamu perlu mengonsumsi sumber enzim pencernaan alami seperti suplemen enzim atau buah-buahan tertentu.


Lantas, Bagaimana Cara Alami Atasi Perut Kembung?


Pada umumnya, perut kembung dapat sembuh sendiri dan tidak selalu terjadi akibat  suatu penyebab serius. Kendati demikian, Sowbat perlu tetap waspada jika perut kembung disertai dengan gejala lain seperti nyeri atau kram perut, demam tinggi, hingga tinja yang berwarna kehitaman (menandakan adanya pendarahan). Sebelum Sowbat terserang rasa kembung yang super tidak nyaman, akan lebih baik jika hal tersebut dicegah dengan mengikuti beberapa tips berikut ini!
  1. Hindari makanan yang bisa menyebabkan perut begah

Perut begah bisa terjadi karena ketidakcocokan Sowbat dengan makanan tertentu. Maka dari itu, perhatikan jenis-jenis makanan yang nampak sering memicu kembung, atau Sowbat bisa berkonsultasi ke dokter agar lebih paham dengan kondisi pencernaan.

  1. Hindari makan terlalu cepat karena dapat mengakibatkan banyaknya udara yang terperangkap di perut


Akan lebih baik jika Sobat membiasakan diri untuk mengunyah makanan secara pelan hingga lumat. Kebiasaan ini dapat membantu memperlancar kerja usus dalam mengolah makanan. Sehingga makanan tidak mengendap lebih lama di usus yang menghasilkan gas berlebih. Selain itu, ada baiknya hindari mengunyah permen karet atau makan sambil bicara. Karena hal ini dapat menyebabkan angin terperangkap dalam pencernaan dan membentuk gas.


  1. Hindari banyak minum minuman bersoda dan bergula tinggi


Cobalah beralih dengan minum air putih yang cukup. Terlalu sering minum minuman bersoda mampu menyebabkan gas dan udara terperangkap dalam sistem pencernaan. Mengganti minuman bersoda atau minuman manis dengan air mineral biasa akan lebih baik untuk melancarkan pencernaanmu.


  1. Lakukan olahraga ringan secara rutin, disertai minum yang cukup


Cegah konstipasi atau sembelit dengan melakukan olahraga dan minum air putih secara rutin dan seimbang. Kondisi konstipasi dapat mengakibatkan keluhan perut kembung dan begah karena menyebabkan gas yang diproduksi terperangkap.


  1. Jagalah diet kaya serat dan pola makan seimbang


Menjaga keseimbangan nutrisi atau asupan yang masuk ke dalam perut kita tentu menjadi langkah pencegahan terbaik untuk kondisi perut kembung. Perbanyak konsumsi sayur dan buah dan makanan kaya serat untuk melancarkan pencernaan kamu, ya!



Nah, itulah penjelasan lengkap terkait penyebab perut begah dan tips mudah untuk mencegah serangan kembung yang sering mengganggu aktivitas kamu. Jika Sowbat masih khawatir, cobalah konsumsi suplemen penunjang untuk kesehatan pencernaan. Untuk mempermudah kerja pencernaan, kamu dapat coba mengonsumsi suplemen makanan yang memiliki kandungan enzim baik. Jenis suplemen dengan enzim yang lengkap sangat baik untuk membantu menjaga kondisi pencernaanmu lebih terpelihara. Salah satu rekomendasi suplemen makanan yang aman dan praktis dikonsumsi adalah Freegas, yang dapat berfungsi tubuh dalam melancarkan pencernaan tubuh. 


Stay Healthy and Keep Your Happy Tummy, Sowbat!



Referensi: Healthline, WebMD