Demam berdarah dengue (DBD) adalah salah satu penyakit yang disebabkan oleh virus yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti. Virus ini menular dibawa oleh nyamuk yang menghisap darah yang penderita ke orang yang menular.
Penyakit ini banyak terjadi di lingkungan negara tropis dan subtropis. Selain itu, penyakit ini juga tidak memandang usia sehingga anak kecil juga dapat tertular. Oleh karena itu, kita harus waspada jika anak-anak mengalami gejala DBD.
Gejala DBD pada anak-anak antara lain:
Nyeri otot
Nyeri sendi
Terdapat bintik-bintik kemerahan
Demam
Nyeri di area belakang bola mata
Akan tetapi jika sudah semakin parah, ada beberapa gejala yang harus diwaspadai, antara lain:
Muntah darah
Perdarahan dari gusi atau hidung
Muntah
Kesulitan bernapas
Kencing berdarah
Kelelahan
Sakit perut parah
Sebaiknya jika sudah mengalami gejala-gejala tersebut, segera cari penanganan medis ke klinik atau rumah sakit.
Yuk #SehatBarengGoApotik