• VOLTADEX GEL 20 GRAM
image goapotik
Penjual Regular

VOLTADEX GEL 20 GRAM

Label Produk

Bebas
Mohon maaf produk 'VOLTADEX GEL 20 GRAM'
saat ini sedang tidak tersedia.

Bagikan

Voltadex gel digunakan untuk Inflamasi karena trauma pada tendon, ligamen, otot dan persendian seperti yang disebabkan sprain, strain dan memar. Reumatik jaringan lunak seperti tendovaginitis, bursitis, shoulder-hand syndrome dan periartropati. Dapat digunakan juga untuk mengurangi nyeri akibat rheumatik yang terlokalisir seperti pada sendi-sendi.

Indikasi / Kegunaan

Digunakan untuk Inflamasi karena trauma pada tendon, ligamen, otot dan persendian seperti yang disebabkan sprain, strain dan memar. Reumatik jaringan lunak seperti tendovaginitis, bursitis, shoulder-hand syndrome dan periartropati. Dapat digunakan juga untuk mengurangi nyeri akibat rheumatik yang terlokalisir seperti pada sendi-sendi.

Kandungan / Komposisi

Tiap gram emulgel mengandung Diclofenac sodium 1%

Dosis

Dioleskan 3-4 kali sehari pada bagian-bagian yang sakit sambil digosok secara perlahan-lahan

Cara Pemakaian

Diberikan sesuai dengan petunjuk dosis penggunaan, leaflet/brosur, dokter atau apoteker

Kemasan

Tube 20 gram gel

Golongan

Obat Bebas Terbatas

Perlu Resep

Tidak

Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh

Hipersensitif terhadap kandungan obat, luka terbuka

Efek Samping

Dermatitis kontak alergik atau non alergik. Ruam kulit, reaksi hipersensitivitas & fotosensitivitas.

Perhatian Khusus

Kejadian trombotik kardiovaskular, hipertensi, gagal jantung dan edema, risiko ulserasi, perdarahan dan perforasi gastrointestinal, gagal ginjal, kehamilan dan ibu menyusui.

Cara Penyimpanan

Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya

Principal

PT. Dexa Medica

Nomor Ijin Edar (NIE)

DTL9105009528A1