Indikasi / Kegunaan
Untuk terapi kombinasi dengan obat antiretroviral lainnya untuk pengobatan infeksi HIV pada orang deawas dan anak. Untuk terapi penyakit HIV tahap lanjut misalnya individu yang menderita AIDS atau komplikasi yang berhubungan dengan AIDS
Kandungan / Komposisi
Tiap kapsul mengandung zidovudine 100 mg
Dosis
ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Dewasa dan remaja >12 tahun : 500 atau 600 mg per hari dalam 2 atau 3 dosis terbagi. Anak 3 bulan - 12 tahun : 360-480 mg/m2/hari dalam 3-4 dosis terbagi
Cara Pemakaian
Dapat diberikan sebelum atau sesudah makan, dapat diberikan bersama makanan untuk mengurangi rasa tidak nyaman pada saluran cerna
Kemasan
Botol, 60 kapsul
Golongan
Obat Keras
Perlu Resep
Ya
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Neutropenia, hipersensitivitas, masalah hati atau ginjal, ibu menyusui
Efek Samping
Leukopenia, sakit perut, mual, muntah, diare, penyakit hati, sakit kepala, miopati, anemia
Perhatian Khusus
Hati-hati penggunaan pada ibu hamil
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Kimia Farma