Indikasi / Kegunaan
Digunakan untuk Pengobatan pada eksaserbasi ringan sampai sedang, ulseratif kolitis dan crohn's kolitis, untuk meringankan artritis rheumatoid pada penderita yang gagal pada pengobatan dengan NSAID.
Kandungan / Komposisi
Tiap tablet mengandung sulfasalazin 500 mg
Dosis
ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Dewasa : 2-4 tablet sehari dalam dosis terbagi. Maksimal 3000 mg sehari. Anak-anak : 40-80 mg/kg berat badan sehari. Untuk pemeliharaan diberikan 20-30 mg/kg berat badan sehari.
Cara Pemakaian
Obat diberikan sesuai dengan petunjuk dari dokter/apoteker
Kemasan
DUS, 3 STRIP @ 10 TABLET
Golongan
Obat Keras
Perlu Resep
Ya
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Hipersensitivitas terhadap sulfonamid dan salisilat. Obstruksi saluran kemih dan gastrointestinal. Porfiria. Anak <2 tahun. Wanita sedang menyusui
Efek Samping
Mual, muntah, kehilangan nafsu makan, nyeri perut, sakit kepala, dan penurunan jumlah sperma
Perhatian Khusus
Pasien dengan gangguan ginjal & diskrasia darah. Asma bronkial atau kondisi alergi. Defisiensi G6PD. Monitor darah lengkap & jumlah trombosit. Lakukan tes fungsi ginjal & hati secara periodik. Berikan bersama cukup air minum untuk mencegah kristaluria. WAnita hamil
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Pratapa Nirmala (Fahrenheit)