Indikasi / Kegunaan
Digunakan untuk mengobati penyakit trofoblas ganas, leukemia limfositik akut, leukemia meningeal, kanker payudara, kepala dan leher (epidermoid), paru.
Kandungan / Komposisi
Tiap tablet mengandung Methotrexate 2.5 mg
Dosis
ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. 1) Koriokarsinoma pada dewasa: 15-30 mg setiap hari selama 5 hari. Ulangi setelah setidaknya 1 minggu. Atau, 0,25-1 mg / kg (maksimal: 60 mg) setiap 48 jam untuk 4 dosis diikuti dengan penyelamatan asam folinat, ulangi dengan interval 7 hari selama 4 atau lebih kursus. Di berikan melalui injeksi intramuskular (melalui otot).Fungoides mikosisDewasa: di berikan dosis 50 mg seminggu sebagai dosis tunggal atau 2 dosis terbagi. Diberikan melalui injeksi intramuskular (melalui otot). 2) Leukemia limfoblastik akut pada dewasa: Pemeliharaan: 15 mg / m2 satu atau dua kali seminggu. Diberikan melalui injeksi intramuskular (melalui otot).
Cara Pemakaian
Diberikan pada saat perut kosong; 1 jam sebelum atau 2-3 jam sesudah makan
Kemasan
1 TABLET
Golongan
Obat Keras
Perlu Resep
Ya
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Hipersensitif. Anemia. Leukopenia. Trombositopenia. Tukak pada rongga mulut dan saluran pencernaan. Luka operasi baru. Gangguan aktivitas sumsum tulang setelah radioterapi intensif, kemoterapi dan/atau pretreatment lebih lama dengan obat yang memicu kerusakan sumsum tulang. Gangguan hati berat. Gangguan ginjal berat. Wanita hamil dan menyusui. Anak-anak.
Efek Samping
Ulserasi mulut dan gangguan saluran pencernaan (Stomatitis atau luka pada mulut dan gusi akibat peradangan dan diare), depresi sumsum tulang, reaksi kulit, gagal ginjal, hepatotoksisitas (kerusakan hati karena zat kimia), alopecia (kebotakan), iritasi mata, arachnoiditis (keluhan nyeri dari punggung hingga selangkangan) pada penggunaan intratekal, anemia megaloblastik, pengendapan diabetes, osteoporosis (kepadatan tu;lang menurun), artralgias (nyeri sendi), nekrosis/kematian jaringan dan tulang, anafilaksis (alergi berat), gangguan kesuburan.
Perhatian Khusus
Gangguan ginjal dan hati
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Dankos Farma