Indikasi / Kegunaan
Digunakan untuk mengurangi rasa nyeri pada sakit gigi, sakit kepala, nyeri otot, menurunkan demam dan meriang
Kandungan / Komposisi
Tiap tablet mengandung ibuprofen 200 mg dan paracetamol 350 mg
Dosis
Dewasa : 3 kali sehari 1-2 kaplet, bila perlu dinaikkan menjadi 4 kali sehari. Anak berusia 7-12 tahun : 3 kali sehari 1/2-1 kaplet, bila perlu dinaikkan sampai 4 kali sehari
Cara Pemakaian
Diberikan segera sesudah makan.
Kemasan
DUS, 25 CATCH COVER @ 1 STRIP @ 4 TABLET
Golongan
Obat Bebas Terbatas
Perlu Resep
Tidak
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Pasein dengan riwayat alergi atau hipersensitifitas terhadap paracetamol dan kandungan obat lain didalamnya. Pasien dengan gangguang fungsi hati.
Efek Samping
Gangguan saluran pencernaan termaksud mual, muntah, diare, konstipasi, nyeri lambung atau rasa panas pada perut bagian atas, ruam kulit, bronkospasme (penyempitan bronkus), trombositopenia (penurunan sel pembeku darah) dan limpofenia (penurunan sel limfosit). Apabila terjadi efek samping tersebut, maka hubungi dokter.
Perhatian Khusus
Asma atau bronkhospasme, gangguan perdarahan, penyakit jantung dan pembuluh darah, ulkus peptikum, gagal ginjal, hamil.
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Supra Ferbindo Farma