Indikasi / Kegunaan
Digunakan untuk pengobatan hipertensi dan gagal jantung kongestif
Kandungan / Komposisi
Tiap tablet mengandung ramipril 2.5 mg
Dosis
ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. 1) tekanan darah tinggi (hipertensi): 2.5-5 mg/hari hingga 10 mg/hari jika diperlukan.2) gagal jantung: Dosis awal 1.25 mg 1x sehari, dosis maksimal 10 mg/hari.3) setelah infak miokard: dimulai dari 3-10 setelah infak, permulaan 2.5 mg 2x sehari dapat ditingkatakan hingga 5 mg 2x sehari setelah 2 hari. pemeliharaan 2.5-5 mg 2x sehari.4) pencegahan resiko kardiovaskular: Dosis awal 2.5 mg/hari dapat ditingkatkan hingga 5 mg/hari setelah 1 minggu. pemeliharaan 10 g/hari setelah 3 minggu.
Cara Pemakaian
Dapat diberikan sebelum atau sesudah makan
Kemasan
STRIP @ 10 TABLET
Golongan
Obat Keras
Perlu Resep
Ya
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
riwayat angioderma, gagal ginjal dengan hemodialisis, penggunaan bersamaan dengan aliskiren pada pasien dengan diabetes mellitus atau gangguan ginjal sedang hingga berat (GFR <60 mL/min/1,73 m2); penggunaan bersamaan atau dalam waktu 36 jam setelah beralih ke atau dari sacubitril/valsartan. Kehamilan dan menyusui.
Efek Samping
Ramipril memiliki beberapa efek samping yang tidak diinginkan seperti sakit kepala, batuk, pusing, lemah, mudah capek.
Perhatian Khusus
1) Ikuti semua aturan sesuai dengan anjuran dokter atau pakai sesuai yang tertera pada label. 2) Jangan gunakan ramipril selama 36 jam setelah atau sebelum meminum obat yang mengandung sacubatril 3) Hindari penggunaan ramipril apabila anda memiliki penyakit ginjal 4) Wanita hamil jangan gunakan obat ini, karena akan membahayakan janin anda terutama pada trisemester kedua dan ketiga 5) Wanita menyusui harap mengonsultasikan penggunaan obat ini ke dokter.
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Dexa Medica