GRANON 1 MG BOX 10 TABLET

Rp 200.760

Stok hampir habis! Tersisa 13
Apotek Padi Farma Bintaro
KOTA TANGERANG SELATAN
4 / 5
1 Ulasan
Produk
Resep

Informasi Produk

PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI PETUNJUK DOKTER. Granon digunakan untuk Pencegahan dan pengobatan (pengendalian) mual dan muntah akut dan delayed yang menyertai kemoterapi dan radioterapi; mual dan muntah pasca bedah.

  • Indikasi / Kegunaan
    Pencegahan mual dan muntah baik akut maupun tertunda (delayed ) yang berhubungan dengan kemoterapi
  • Kandungan / Komposisi
    Tiap tablet salut selaput mengandung granisetron 1 mg
  • Dosis
    ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. 1-2 mg dalam waktu 1 jam sebelum kemoterapi atau radioterapi, kemudian 2 mg per hari dalam dosis terbagi 1-2 selama kemoterapi atau radioterapi
  • Cara Pemakaian
    Tablet GRANON digunakan 1 jam sebelum kemoterapi diminum degan air putih secukupnya
  • Kemasan
    BOX, 10 TABLET
  • Golongan
    Obat Keras
  • Perlu Resep
    Ya
  • Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
    Pasien yang hipersensitif terhadap granisetron.
  • Efek Samping
    Granisetron dapat ditoleransi dengan baik. Seperti pada umumnya untuk obat golongan ini, pernah dilaporkan sakit kepala dan konstipasi. Kasus reaksi hipersensitivitas yang jarang terjadi, termasuk ruam dan anafilaksis pernah dilaporkan. Peningkatan transaminase hati pernah diamati. Seperti pada antagonis 5-HT3 lainnya, kasus perubahan EKG termasuk perpanjangan QT pernah dilaporkan. Perubahan EKG karena granisetron merupakan kasus yang ringan dan umumnya tidak signifikan secara klinis, terutama dengan tidak adanya bukti terjadi proaritmia
  • Perhatian Khusus
    Kehamilan dan menyusui, obstruksi intestinal subakut
  • Cara Penyimpanan
    Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
  • Principal
    PT. Dexa Medica