Indikasi / Kegunaan
Penyakit kulit seperti dermatitis, untuk meringankan iritasi kulit (gatal hingga kulit mengelupas akibat eksim), penyakit bullous dermatitis, hingga sindrom steven-johnson.
Kandungan / Komposisi
Tiap gram krim mengandung Betamethasone valerate 0.1 %
Dosis
ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Oleskan tipis dan merata pada kulit yang terinfeksi sebanyak 2-3 kali sehari.
Cara Pemakaian
Oleskan tipis-tipis pada bagian kulit yang mengalami lesi 1-3 kali sehari atau sesuai petunjuk dokter.
Kemasan
Tube, 5 gram krim
Golongan
Obat Keras
Perlu Resep
Ya
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Penyakit virus, infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri & jamur, acne rosacea & dermatitis perioral.
Efek Samping
Perubahan atrofi lokal (pengobatan jangka panjang & intensif). Kehilangan kolagen kulit, hiperkortisisme, gatal-gatal, folikulitis, hipertrikosis, erupsi akneiformis, hipopigmentasi, dermatitis perioral & dermatitis kontak alergi, pengelupasan kulit, infeksi sekunder, stria, dan biang keringat.
Perhatian Khusus
Penggunaan jangka panjang atau berlebihan, wanita hamil, bayi & anak berusia kurang dari 4 tahun, hindari kontak dengan mata.
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
PT. Bernofarm